Redmi Note 11 - Jawaranya Semua Tantangan

Redmi Note 11 - Jawaranya Semua Tantangan



Redmi Note 11 Series diperkenalkan Xiaomi secara global pada Januari 2022. Jumlah ponsel suksesor Redmi Note 10 Series ini ada empat. Rinciannya adalah Redmi Note 11, Redmi Note 11s, Redmi Note 11 Pro, dan Redmi Note 11 Pro 5G.

Kehadiran smartphone Redmi Note 11 ini adalah wujud konsistensi Xiaomi untuk menghadirkan smartphone kompeten dengan harga yang terjangkau. Salah satu daya tarik Xiaomi Redmi Note 11 menurut saya adalah dukungan layar Super AMOLED dengan resolusi Full HD+ yang dipadukan dengan refresh rate 90Hz yang bisa dikatakan di atas rata-rata di kelasnya.

Soal performa, Xiaomi Redmi Note 11 ini tidak terlalu menggembirakan menurut Laptophia karena ditenagai oleh SoC Qualcomm Snapdragon 680 yang performanya justru kalah kencang dari Snapdragon 678 yang digunakan pendahulunya. Meski demikian, Xiaomi Redmi Note 11 dipersenjatai dengan fitur yang lengkap seperti hadirnya speaker stereo, NFC, infrared blaster, fast charge 33W, dan sebagainya.

Seluruh ponsel tersebut memiliki corak yang sama, yakni rangka datar alias flat. Bentuk rangka tersebut merupakan penyegaran karena rangka yang dipakai pada generasi sebelumnya berbentuk melengkung. Selain itu, wujud modul kamera belakangnya juga sedikit berubah.

Layar smartphone Xiaomi Redmi Note 11 ini cukup tangguh dengan kaca antigores dari Corning Gorilla Glass 3 yang masih diperkuat dengan screenguard yang sudah terpasang dari pabrik. Meski demikian, pemasangan tempered glass tambahan tetap dianjurkan guna meminimalisir risiko layar pecah saat terjatuh.

Tombol volume rocker dan tombol power yang terintegrasi dengan fingerprint sensor ditempatkan di sisi kanan ponsel Xiaomi Redmi Note 11 ini. Selain itu, terdapat tray slot SIM dan microSD (triple slot) pada sisi kiri ponsel. Sisi atas ponsel Xiaomi Redmi Note 11 ini terdapat speaker grill, microphone, dan infrared port.

Sedangkan bagian belakang ponsel Xiaomi Redmi Note 11 ini terdapat tiga kamera atau triple camera, LED flash, dan logo Redmi pada bagian kiri bawah. Merek asal Tiongkok yang baru saja memperkenalkan Xiaomi 12 dan 12 Pro ini menempatkan port USB Type-C, speaker grill, dan microphone di sisi bawah ponsel.

Sisi perangkat lunak, Xiaomi Redmi Note 11 ini menggunakan sistem operasi Android 11 dengan balutan antarmuka MIUI 13. Ini berbeda dengan Xiaomi 11T yang Laptophia ulas terlebih dahulu yang kini sudah mendapat update ke Android 12. Jika dilihat dari rekam jejak Xiaomi sebelumnya, Redmi Note 11 ini nantinya akan mendapat upgrade ke Android 12.

Salah satu keunggulan MIUI 13 adalah optimasi proseor, grafis, dan RAM yang lebih baik, serta peningkatan efisiensi program yang berjalan di latar belakang hingga 40%. Selain itu, MIUI 13 juga turut membawa fitur Liquid Storage yang menawarkan manajemen file dan defragmentasi yang lebih baik, sehingga mengurangi penurunan performa storage seiring berjalannya waktu. 

Opsi kostumisasi yang disediakan oleh MIUI 13 ini sama seperti pendahulunya, sangat lengkap dan memungkinkan pengguna mengatur semua elemen visual yang ada seperti theme, wallpaper, widget, font, animasi, dan sebagainya. Theme dan wallpaper juga tersedia gratis untuk di-download melalui aplikasi Themes.

Fitur yang diusung oleh MIUI 13 di smartphone Xiaomi Redmi Note 11 antara lain Mi Remote, Floating Window, Child Mode, Do Not Disturb, Security, one handed mode, barcode scanner, Document scanner, Mi Share, NFC, Always On Display, Enterprise mode, Lite mode, Quick Ball menu, Mi Mover, Reading Mode, Video Toolbox, screen gesture, Ultra Battery Saver, App Lock, dark mode, Game Turbo Blocklist, App Vault, Digital Wellbeing & parental control, dan banyak lagi.

Aplikasi bawaan di Xiaomi Redmi Note 11 ini bisa dikatakan cukup banyak, yakni Google Apps, aplikasi proprietary Xiaomi, GetApps, Amazon Shopping, Facebook, LinkedIn, NovelToon, Shopee, Lazada, PUBG Mobile Gift Box, Snack Video, Netflix, TikTok, Tokopedia, Spotify, Twitter, dan Booking.com. Tak cukup haya itu, bloatware di Redmi Note 11 ini masih ditambah game seperti Bubble Shooter With Friends, Block Puzzle Guardian, Dust Settle, Jewels Blast, State of Survival, dan Tile Fun. 


Sebenarnya MIUI 13 di smartphone Xiaomi Redmi Note 11 menawarkan performa yang lebih gegas dari MIUI 12, tampilan yang customizable, dan fitur yang lengkap. Sayangnya, iklan masih kadang muncul dan spam notifikasi yang mengganggu di beberapa aplikasi bawaan.

Pemilihan SoC Snapdragon 680 ini mungkin terdengar agak aneh karena pendahulunya, Redmi Note 10, ditenagai Snapdragon 678 yang justru performanya lebih kencang. Spesifikasi teknis dari Snapdragon 680 sendiri tak jauh berbeda dengan Snapdragon 662/665 dengan clockspeed CPU dan GPU lebih tinggi. Satu-satu keuntungan Snapdragon 680 adalah menggunakan teknologi fabrikasi 6nm yang membatnya lebih efisien konsumsi dayanya.

Meski bukan yang paling kencang di kelasnya, kinerja Xiaomi Redmi Note 11 ini sudah lebih dari cukup untuk kebutuhan komunikasi sehari-hari dan sosial media. Namun untuk kebutuhan performa yang lebih intensif seperti edit video, edit foto, dan multitasking, Redmi Note 11 terasa kurang tangkas. Saat beralih antar aplikasi yang cukup berat, Laptophia merasakan lag meski tidak terlalu mengganggu.


Nah, dalam kesempatan ini, Saya akan membahas model paling dasar dari Redmi Note 11 Series, yaitu Redmi Note 11. Penasaran sebagus apa penerus langsung dari Redmi Note 10 ini?


Spesifikasi Redmi Note 11

Layar         DotDisplay AMOLED FHD+ 6,43"

        Refresh rate: Hingga 90 Hz

        Touch sampling rate: Hingga 180Hz

        Resolusi: 2400 x 1080

Prosesor Prosesor Snapdragon® 680

        Proses manufaktur 6nm

        CPU: CPU octa-core, hingga 2,4 GHz

        GPU: GPU Qualcomm® Adreno™ 610

RAM 4GB+128GB | 6GB+128GB

Memori Internal LPDDR4X + UFS2.2

        Penyimpanan dapat ditambah hingga 1TB

Dimensi         Tinggi: 159,87 mm, Lebar: 73,87 mm, Ketebalan: 8,09 mm, Berat: 179 g

Kamera Belakang 50MP kamera wide (f/1,8)

        8MP kamera ultra-wide (f/2,2)

        2MP kamera makro (f/2,4)

        2MP sensor depth (f/2,4) 

        Perekaman video kamera belakang 

        1080p 1920x1080 | 30fps

        720p 1280x720 | 30fps

Kamera depan 13MP kamera depan (f/2,4)

        Perekaman video kamera depan

        1080p 1920x1080 | 30fps

        720p 1280x720 | 30fps

Baterai &                5000 mAh (typ)

Charging                 Fast Charging Pro 33W PD3.0, QC3, 100% dalam 60 min (sesuai iklan)

        USB Type-C 2.0, OTG

Keamanan Sensor sidik jari di bagian samping

        Buka Kunci dengan Pengenalan Wajah Berbasis AI

NFC YA

        *Ketersediaan berbeda-beda tergantung pasar

Jaringan & Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

Konektivitas Technology jaringan yang didukung :

        4G: LTE FDD:1/2/3/4/5/7/8/20/28

        4G: LTE TDD:38/40/41 (B41 2535-2655 MHz)

        3G: WCDMA:1/2/4/5/8

        2G: GSM: 850 900 1800 1900 MHz

        Bluetooth 5.0, A2DP, LE

        WLAN Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, Wi-Fi Direct

Infrared                 YA

Navigasi & GPS L1 | Glonass G1 | BDS B1 | Galileo E1

Deteksi Posisi

Audio Speaker ganda

        Jack headphone 3,5 mm

        Sertifikasi Hi-Res Audio

Sensor         Sensor jarak | Sensor cahaya ambien | Akselerometer 

        | Kompas elektronik | IR Blaster |Giroskop

Sistem Operasi MIUI 13 berbasis Android 11

TEST AnTuTu: 228044 (v8), 244526 (v9)

PERFORMANCE GeekBench: 1662 (v5.1)

        GFXBench: 6.8fps (ES 3.1 onscreen)



Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form