Cara Mengetahui usia Laptop

 Cara Mengetahui usia Laptop

by : JagadPineruh



Assalamu'alaikum Wr.Wb. salam jumpa kembali dengan blog ini.

Laptop atau komputer sudah menjadi kebutuhan utama saat ini sebagai penunjang kegiatan sehari-hari baik kalangan pebisnis, pekerja, khususnya pelajar.

Bagi yang akan membeli Laptop bekas berikut ada tips untuk bisa mengetahui sudah berapa lamakah usia laptop yang akan kita beli, namun bagi yang akan membeli Laptop baru silakan skip tips ini.


Berikut adalah cara paling termudah untuk mengetahui nya :

  • Buka Command Prompt dengan cara klik logo windows setelah itu ketik cmd lalu tekan Enter, atau bisa dengan tekan logo windows + R lalu ketik cmd dan Enter


  • setelah muncul jendela Command Prompt ketik systeminfo lalu Enter (gambar dibawah)


  • cari bagian BIOS Version dan disitu akan tertera tanggal dan tinggal dihitung dengan saat akan membeli Laptop saat ini.

Demikian sedikit tips bagi sobat yang hendak membeli Laptop bekas (second hand) semoga bermanfaat.

Post a Comment

Previous Post Next Post

Contact Form